Selasa, 30 September 2014

Teknologi Hologram Hadirkan Lawan Bicara di Depan Mata

Berkembangnya zaman membuat banyak hal semakin maju. Salah satunya adalah kemajuan dalam bidang Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK). Perkembangan teknologi komputer dari zaman ke zaman memang terasa sangat cepat dan menakjubkan. Namun, diharapkan agar inovasi-inovasi yang akan ada di masa yang datang dapat memberikan manfaat bagi kehidupan manusia dan berdampak positif terhadap lingkungan sekitar. Perkembangan teknologi juga diharapkan semakin ramah lingkungan, sehingga tidak akan merusak bumi, tempat tinggal kita.
Berkembangnya ilmu pengetahuan diiringi dengan teknologi yang semakin memboominguntuk melakukan riset-riset penelitian. Teknologi yang digunakan tidak hanya sekedar alat elektronik dan internet yang sudah tidak asing lagi bagi kita. Inovasi teknologi hologram yang akan dikembangkan membawa perubahan untuk cara komunikasi via video menjadi lebih canggih.
Hologram merupakan paduan dari dua sinar koheren dan dalam bentuk yang mikroskopik. Hologram bertindak sebagai gudang informasi optik. Informasi-informasi optik itu kemudian akan membentuk suatu gambar, pemandangan, atau adegan. Prinsip-prinsip difraksi dan interferensi yang merupakan bagian dari fenomena gelombang digunakan dalam hologram.
Hologram adalah produk dari teknologi holografi. Holografi sendiri merupakan teknik yang memungkinkan cahaya dari sutau benda yang tersebar direkam dan kemudian direkonstruksikan sehingga objek seolah-olah berada pada posisi yang relatif sama dengan media rekaman yang direkam. Gambar dalam hologram berubah sesuai dengan posisi dan orientasi dari perubahan sistem pandangan dalam cara yang sama seperti saat objek itu masih ada, sehingga gambar yang direkam akan muncul secara tiga dimensi (3D) yang.

Hologram, memiliki karakteristik yang unik. Beberapa diantaranya yaitu:
1.  Cahaya, yang sampai ke mata pengamat, yang berasal dari gambar yang direkonstruksi dari sebuah hologram adalah sama dengan yang apabila berasal dari objek aslinya. Seseorang, dalam melihat gambar hologram, dapat melihat kedalaman, paralaks, dan berbagai perspektif berbeda seperti yang ada pada skema pemandangan yang sebenarnya. 
2.  Hologram dari suatu objek yang tersebar dapat direkonstruksi dari bagian kecil hologram. jika sebuah hologram pecah berkeping-keping, masing-masing bagian dapat digunakan untuk mereproduksi lagi keseluruhan gambar. Walau bagaimanapun, penyusutan dari ukuran hologram, dapat menyebabkan penurunan perspektif dari gambar, resolusi, dan tingkat kecerahan dari gambar.
3.   Dari sebuah hologram dapat direkonstruksi dua jenis gambar, biasanya gambar nyata (pseudoscopic) dan gambar maya (orthoscopic).
4.   Sebuah hologram tabung dapat memberikan pandangan 360 derajat dari objek.
5.   Lebih dari satu gambar independen yang dapat disimpan dalam satu pelat fotografiyang sama yang dapat dilihat dari satu per satu dalam satu kesempatan.

Kelebihan :
  1. Mempermudah komunikasi karena kendala jarak dapat diatasi
  2. Menghemat waktu, tenaga, dan biaya transportasi
  3. Mempermudah media masa, khususnya media masa elektronik dalam menyampaikan informasi
  4. Lebih menarik daripada 3G karena pengguna merasa seperti berkomunikasi langsung. Objek terasa nyata dan hidup dan ia akan terlihat seolah-olah akan ”melompat” dari gambar. Jika pada sebuah foto standar, pemandangan diambil dari satu perspektif saja, maka hologram mematahkan batasan itu. Hologram mampu untuk melihat suatu objek dari berbagai perspektif.
Kekurangan :
  1. Membuat seseorang menjadi malas keluar rumah
  2. Membuat seseorang menjadi kurang sosialisasi dengan orang lain
  3. Menurunnya pendapatan negara dalm bidang transportasi
Solusi :
Teknologi ini sangat baik untuk diterapkan dalam kehidupan, namun harus disesuaikan dengan keadaan. Maksudnya, jika seseorang tersebut masih mampu dan memungkinkan untuk menghadiri suatu tempat secara langsung dengan menggunakan transportasi biasa, lebih baik orang itu melakukannnya. Memang zaman akan terus berganti,tapi janganlah kita meninggalkan teknologi lama itu secara total.


Dampak terburuk teknologi ini adalah menurunnya tingkat sosialisasi seseorang dengan orang lain. Sebagai makhluk sosial, kita harus berhubungan dengan banyak orang diluar sana. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar